Senin, 05 Desember 2011

Sekilas tentang Vitamin E


Vitamin E dapat ditemukan pada produk-produk kecantikan.
Mau tau kenapa sobat???

Karena vitamin E merupakan salah satu vitamin antioksidan yang berfungsi melindungi kerusakan sel-sel tubuh akibat radikal bebas.
Penasaran kan dengan fungsi vitamin E yang lain???
Vitamin E dapat melindungi sel-sel kulit dari serangan radikal bebas dan melindungi kerusakan DNA pada sel-sel kulit sehingga dapat mencegah kanker kulit.
Vitamin E dapat meningkatkan regenerasi sel-sel kulit.
Vitamin E dapat mencegah kerusakan serabut kolagen dan elastin yang memicu terjadinya kulit keriput dan kendur.
Vitamin E dapat digunakan untuk mengatasi jerawat.
Vitamin E dapat mempercepat proses penyembuhan luka.
Vitamin E dapat melindungi kolesterol LDL agar tidak mudah teroksidasi, sekali teroksidasi maka partikel kolesterol LDL akan berubah bentuk menjadi kerak lemak dan berpotensi menyebabkan penyumbatan pembuluh darah.
Vitamin E dapat membantu mengurangi risiko terjadinya penyakit stroke.
Vitamin E dapat melindungi vitamin2 lain yang masuk ke dalam tubuh.
Saya yakin, bukan itu aja kelebihan vitamin E. Pasti banyak penemuan2 baru mengenai fungsi maupun manfaat dari vitamin E.
@@@ SELAMAT MEMBACA @@@

Tidak ada komentar:

Posting Komentar